Oleh:Adi Lutfilah, S.Pd.I
HADITS
Dari Abu Abdirrohman, Abdulloh bin Mas’ud rodhiyallohu’anhu, diaberkata:
”Rosululloh shollallohu ‘alaihi wasallam telah bersabda kepada kami danbeliau adalah orang yang selalu benar dan dibenarkan: ’Sesungguhnyasetiap orang diantara kamu dikumpulkan kejadiannya di dalam rahim ibunyaselama empat puluh hari dalam bentuk nuthfah(air mani), kemudian menjadi‘alaqoh(segumpal darah) selama waktu itu juga (empat puluh hari), kemudianmenjadi mudhghoh(segumpal daging) selama waktu itu juga, lalu diutuslahseorang malaikat kepadanya, lalu malaikat itu meniupkan ruh padanya dan iadiperintahkan menulis empat kalimat: Menulis rizkinya, ajalnya, amalnya, dannasib celakanya atau keberuntungannya. Maka demi Alloh yang tiada tuhanselain-Nya,sesungguhnya ada diantara kamu yang melakukan amalanpenduduk surga dan amalan itu mendekatkannya ke surga sehingga jarakantara dia dan surga kurang satu hasta, namun karena taqdir yang telahditetapkan atas dirinya, lalu dia melakukan amalan penduduk neraka sehinggadia masuk ke dalamnya,Dan sesungguhnya ada seseorang diantara kamu yangmelakukan amalan penduduk neraka dan amal itu mendekatkannya ke nerakasehingga jarak antara dia dan neraka hanya kurang satu hasta, namun karenataqdir yang telah ditetapka atas dirinya, lalu dia melakukan amalan penduduksurga sehingga dia masuk ke dalamnya.” (HR. Bukhori dan Muslim)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar